Penulis: Nova Triani
Dosen Program Studi Agroteknologi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di Desa Jabung Kabupaten Ponorogo. Pengabdian masyarakat yang dilakukan berupa kegiatan penyuluhan tentang budi daya sayuran bayam merah (Amaranthus tricolor L.) berbasis pertanian sehat serta olahannya. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 18 Agustus 2020. Peserta yang hadir berjumlah 16 orang, yang terdiri dari 3 pemateri, 12 petani dari Komunitas Pertanian Organik Ponorogo dan 1 mahasiswa Program Studi Agroteknologi Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur. Pengabdian masyarakat terlaksana dengan menerapkan protokol kesehatan, seperti memakai masker, tersedia hand sanitizer, dan membatasi jumlah peserta yang hadir.
Tujuan dari pengabdian masyarakat ini yaitu mengenalkan sayuran bayam merah pada petani di Desa Jabung Kabupaten Ponorogo. Penyuluhan yang diberikan yaitu tentang pertanian sehat atau budi daya tanaman secara sehat, yaitu tanaman bayam merah. Selain itu juga diberikan penyuluhan tentang aneka olahan dari sayuran bayam merah. Materi disampaikan oleh tiga pemateri, yaitu Ibu Nova Triani, S.P., M.P., Ibu Dr. Elly Syafriani, S.P. dan Bapak Medina Uli Alba Somala, S.P., M. Biotech. Materi pertama yaitu tentang seluk beluk bayam merah dan pola tanam serta penanaman sayuran bayam merah disampaikan oleh Ibu Nova Triani, S.P., M.P. Sedangkan materi kedua yaitu tentang pupuk dan pemupukan sayuran bayam merah serta cara pembuatan pupuk organik cair dan padat yang disampaikan oleh Bapak Medina Uli Alba Somala, S.P., M. Biotech. Materi ketiga yaitu tentang hama dan penyakit tanaman bayam merah serta cara pembuatan pestisida nabati yang disampaikan oleh Ibu Dr. Elly Syafriani, S.P. Materi keempat yaitu aneka olahan dari sayuran bayam merah yang disampaikan oleh Ibu Nova Triani, S.P., M.P.
Penyuluhan dilakukan dengan metode ceramah, paparan, pemutaran video dan diskusi interaktif. Dari hasil penyuluhan yang dilakukan, petani mengaku senang karena mengetahui lebih dalam tentang sayuran bayam merah. Sehingga para peserta berharap bahwa kegiatan pengabdian masyarakat pada Komunitas Pertanian Organik Ponorogo dapat terlaksana kembali di lain waktu.
Para pemateri juga memberikan bantuan berupa benih sayuran bayam merah dan souvenir pada masing-masing peserta serta bantuan alat-alat untuk membuat olahan dari sayuran bayam merah pada Komunitas Pertanian Organik Ponorogo. Para peserta dan pemateri melakukan sesi foto bersama di akhir kegiatan. Para pemateri menyampaikan terima kasih setinggi-tingginya pada LPPM Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur dan Komunitas Pertanian Organik Ponorogo karena kegiatan dapat terlaksana dengan baik dan lancar di saat pandemi Covid19.